Teamwork VTB Corp | Diaryku | Day4



A. Pendahuluan
Assalamualaikum Wr. Wb
Halo sobat IT?
Selamat datang kembali diblog saya tentunya yang kan membahas seputar Teknologi dan Informasi.
Dan kali ini saya akan sharing kepada teman - teman semua tentang apa yang sudah saya kerjakan pada kegiatan Prakerin saya yaitu di BLC TELKOM KLATEN.
Jadi kegiatan saya pada hari ini yaitu membuat sebuah Projek dimana proyek ini kami sebut sebagai Teamwork atau Kerja tim. Dimana Teamwork kali ini yaitu mem uat sebuah Server yang digunakan untuk Salah satu Perusahaan Yang bernama "VTB Corporation"

B. Latar Belakang
Sebagai makhluk sosial, manusia tidak dapat hidup sendirian. Ia pasti akan membutuhkan manusia lain dalam kehidupannya sehari-hari. Tidak ada manusia yang dapat memenuhi kebutuhannya sendiri. Dia pasti memerlukan bantuan orang lain untuk memenuhi kebutuhan tersebut seperti contohnya manusia butuh pak tani untuk menghasilkan beras dan membutuhkan pedagang yang menjual beras agar bisa makan nasi. Seperti itulah manusia. Sehingga team work juga dibutuhkan dalam kehidupan sehari-hari, apalagi ketika berada di dunia kerja.

C. Maksud dan Tujuan
Adapun maksud dan tujuan saya yaitu suapaya dapat mengetahui cara membangun kerjasama tim. Selain itu, ini merupakan kesempatan untuk mencari ide kreatif serta sebagai sarana memecahkan masalah secara lebih objektif

D. Alat dan Bahan.
- 1 Buah pc dengan spesifikasi RAM 8 gb dan processor intel xeon
- Koneksi internet
- OS Debian

E. Waktu Pengerjaan
08:00 - 16:00

F. Pembahasan
Pada hari sabtu, 8 Agustus 2018, saya beserta team saya menyelesaikan pekerjaan semuanya yang belum terselesaikan di hari sebelumnya. Kemudian pada sore harinya,
kami semua dikumpulkan (3 kelompok itu) dan di evaluasi oleh mas rojz. Hasil evaluasi dari setiap kelompok kami berbeda-beda. Cara mas rojz mengevaluasi kami yaitu pertama-tama salah seorang dari anggota kelompok ditanyakan tentang seberapa persen kinerja kelompoknya. Nah dari kelompok kami yang ditanyakan yaitu mas naufal. Kemudian mas naufal menjawab bahwa dari kinerja kelompok kami itu sekitar 60%, tetapi kinerja pribadi kami kurang dari 50%. Nah kemudian yang ditanya oleh mas rojz adalah siapa anggota yang kinerjanya paling buruk dalam kelompok. Untuk pertanyaan ini yang ditanyakan adalah mas nanda, dan jawabannya adalah arham. kemudian arham yang ditunjuk sebagai anggota paling buruk ditanya kembali oleh mas rojz siapa yang dalam kelompok itu kinerjanya sama seperti dia. Kemudian mas rojz bertanya lagi kepada mas nanda, agar ketua tim mendeskripsikan setiap anggotanya, dari segi kelebihan dan kekurangannya. Dan selesailah kegiatan evaluasi kami pada hari ini.

G. Kesimpulan
Meskipun masih banyak kekurangan pada kinerja tim kami, saya cukup bangga dengan tim saya karena tidak terjadi saling menyalahkan dari anggota satu ke anggota
yang lainnya, dan juga ketua tim tidak pernah menyalahkan kami ketika kinerja kami kurang maksimal, ia berhasil mengayomi kami semua. Itulah yang dapat saya tangkap dari jabatannya selama 4 hari ini. Terima kasih mas nanda sudah mau menjadi ketua tim kami.

H. Penutup
Sekian yang dapat saya sampaikan pada kesempatan kali ini semoga bisa bermanfaat dan mohon maaf jika ada kekurangan

Wassalamualaikum Wr. Wb

0 comments: