Proyek Installasi Jaringan Komputer Pada Kantor Desa Sukasukur, Simulasi Packet Tracer | Pra-Produksi / Perencanaan awal
A. Pendahuluan
Assalamu'alaikum Wr.WbKegiatan saya hari ini yaitu membuat sebuah Proyek "Installasi Jaringan Komputer Pada Kantor Desa Sukasukur, simulasi Cisco packet tracer". Sebelum ke tahap implementasi, maka hari ini saya menyusun perencanaan awal yang meliputi sebagai berikut
1. Latar Belakang
Setiap Hari Kantor Desa harus melayani masyarakat seperti pembuatan KTP, Surat pengantar KK, Surat pengantar pernihakan, surat pengantar kelahiran dan lain-lain.Nah maka melihat aktivitas di Kantor Desa Sukasukur yang memerlukan banyak waktu untuk melayani masyarakat yang datang, maka dibutuhkan media yang tepat untuk melayani masyarakat yang datang yaitu dengan Jaringan Komputer.
2. Maksud Dan Tujuan
Membangun Jaringan Komputer LAN di Kantor Desa yang bertujuan agar dapat membantu meningkatkan kualitas layanan kepada masyarakat.
Selain itu juga diharapkan karyawan dalam memberi layanan kepada masyarakat yang datang ke kantor Desa seperti pembuatan surat pengantar KTP, dll akan lebih cepat dalam waktu pelayanan nya.
Dan yang terakhir bertujuan agar dalam proses pengiriman data tidak lagi secara manual menggunakan flashdisk, melainkan menggunakan file sharing agar lebih cepat dan mudah
3. Fungsi dan Manfaat
Manfaat yang diperoleh dalam pembuatan jaringan komputer ini adalah memberikan kemudahan dan efisiensi bagi karyawan di Kantor Desa Sukasukur untuk melakukan komunikasi data antar komputer dalam pengolahan data - data yang dikerjakan oleh Pegawai di Desa. Dan dengan ada nya jaringan di Kantor Desa ini maka dapat dimanfaatkan secara optimal karena komputer yang berada di setiap ruangan dapat saling terhubung satu dengan yang lainya.
Selain itu dengan adanya printer sharing ini maka pekerjaan cetak mencetak pekerjaan nya secara cepat karena karyawan tidak perlu lagi menggunakan flashdisk untuk menge-print.
4. Identifikasi Masalah
Kantor Desa Memiliki 8 ruang dan 9 unit komputer yang perlu dihubungkan dalam jaringan. Jaringan Komputer ini terdiri dari Jaringan Yang menggunakan kabel dan juga nir-kabel.
Jaringan yang menggunakan kabel digunakan untuk menghubungkan komputer di setiap ruangan.
Dan jaringan yang menggunakan nir-kabel digunakan untuk akses internet masyarakat yang datang ke Kantor Desa tersebut.
5. Batasan Masalah
- Perancangan jaringan dengan menggunakan Metode jaringan Local Area Network (LAN)
- Perancangan Jaringan berbasis wireless (wifi)
B. Pra-Prouksi / Perencanaan Awal
1. Permasalahan- Bagaimana menghubungkan setiap komputer sehingga bisa saling bertukar data, sharing printer, dll?
- Bagaimana supaya masyarakat yang datang ke Kantor dapat menggunakan layanan akses internet secara gratis
2. Denah Lokasi
Berikut Denah Lokasi Kantor Desa Sukasukur yang akan dihubungkan dengan jaringan
3. Topologi Jaringan
Berikut Topologi jaringan yang digunakan dalam Proyek Kali ini
4. Inventaris Alat dan Bahan
- Laptop
- Applikasi Cisco Packet Tracer
5. Waktu Pelaksanaan Proyek
Waktu untuk pelaksanaan proyek ini yaitu 3 hari
C. Sistematika Kerja
1. Cara Kerja Jaringan Di Kantor Desa Sukasukura. IP Address
- Pembaian alamat IP Address dibagi menjadi 4 network dari tiap - tiap interface
pada Router
- 1 network digunakan untuk jaringan lokal yang mengarah ke ruang kepala desa dan ruang pelayanan (Menggunakan /29 Karena hanya ada 3 pc/client)
- 1 network digunakan untuk jaringan lokal yang mengarah ke ruang IT, Perpustakaan dan Ruang Karyawan (Menggunakan /29 Karena hanya ada 5 pc)
- 1 network digunakan untuk AP yang berada di Ruang Tunggu (Menggunakan /24 yang dapat diigunakan untuk masyarakat yang datang)
- 1 network lagi digunakan untuk AP Yang berada di Aula (range ip = 192.168.16.20-50)
b. Pemasangan Access Point
1). Pemasangan Access Point di Ruang Tunggu
Berikut metode Pemasangan AP di Ruang Tunggu :
- Digunakan untuk masyarakat yang datang ke kantor desa
- Sambil menunggu petugas yang melayani masyarakat, maka masyarakat dapat
menggunakan akses internet secara gratis
2). Pemasangan Access Point di Aula
Berikut metode Pemasangan AP di Aula
- Digunakan pada saat ada pertemuan/rapat di Kantor Desa yang memerlukan akses internet untuk mendapatkan informasi melalui internet
- Menggunakan Autentikasi WPA2/PSK
2. Implementasi Yang akan dilakukan
a. Krimping Kabel
b. Konfigurasi Swicth Cisco
- Konfigurasi Vlan pada Switch
- Konfigurasi DHCP Server di Switch
- Konfigurasi Port Security pada switch
- Konfigurasi Spanning tree portfast
- Konigurasi Telnet di Swicth
- Konfigurasi password di swicth
c. Konfigurasi Router Cisco
- Konfigurasi Router on the stick
- Konfigurasi password di Router
- Konigurasi Telnet di Router
- Gateway/ip address router cisco
d. Konfigurasi AP
e. Konfigurasi ip address pada PC
D. Penutup
1. Kesimpulan
Nah, sampai disini proses Pra-produksi dalam proyek installasi jaringan komputer pada kantor desa sukasukur sudah selesai.
Maka selanjutnya saya akan mengimplementasikan pembuatan jaringan pada kantor desa tersebut di Cisco Packet Tracer
Sekian yang dapat saya sampaikan, semoga bisa bermanfaat dan mohon maaf jika ada kekurangan
Wassalamu'alaikum Wr.Wb
0 comments: