Penjelasan tentang Firewall | Firewall part 1
A.Pendahuluan
Assalamulaikum Wr.Wb.. Hai sobat IT!! Bagaimana kabar kalian?? Semoga dalam keadaan baik ya! Oke Pada kali ini saya akan Sharing kepada Sobat IT semua yaitu mengenai definisi dari Firewall dan fitur - fitur Firewall pada MIkrotik.Lantas.. apa itu Firewall?? apa saja fiturnya? Lalu apa fungsinya?
Sobat IT pasti sudah penasaran banget ya tentang Fiewall dan fitur - fitur nya.. baiklah dibawah ini akan saya jelaskan mengenai Definsi Firewall dan fitur nya pada mikrotik
B. Latar Belakang
Mikrotik adalah Sistem Operasi dan perangkat lunak yang dapat digunakan untuk menjadikan komputer menjadi route network, mencakup berbagai fitur didalam nya. Salah satu contohnya yaitu Firewall.Dan didalam sebuah jaringan tentu membutuhkan yang namanya sistem keamanan jaringan.
Sistem keamanan jaringan ini digunakan untuk mengamankan suatu jaringan apabila ada akses dari luar yang tidak diinginkan. Oleh karena itu, Sistem kemaanan merupakan suatu hal yang sangat penting untuk suatu jaringan baik jaringan berskala kecil maupun jaringan berskala besar.
C. Maksud Dan Tujuan
Adapun maksud dan tujuan saya menulis artikel ini yaitu supaya kita dapat mamahami tentang definisi dari firewall dan fitur - fitur firewall pada Mikrotik.D. Pembahasan
1. Pengertian FirewallAPA ITU FIREWALL?
Seperti apa yang saya katakan diatas bahwa sitem keamanan jaringan merupakan hal yang sangat penting, maka dari itu kita harus menggunakan nya ketika akan membangun sebuah jaringan.
Di mikrotik, kita bisa menggunakan fitur Firewall sebagai system keamanan jaringan. Pada Firewall di Mikrotik, terdapat berbagai fitur - fiturnya. namun sebelum ke sana ada lebih nya kita mengenal terlebih dahulu tentang definisi dari Firewall.
Lantas apa itu Firewall?
Firewall atau Tembok Api adalah firewall sebuah sistem atau perangkat yang memberi otorisasi pada lalu lintas jaringan komputer yang dianggapnya aman untuk melaluinya dan melakukan pencegahan terhadapa jaringan yang dianggap tidak aman.
Firewall diposisikan antara jaringan lokal dan jaringan publik, bertujuan melindungi komputer dari serangan, dan secara efektif mengontrol koneksi data menuju, dari, dan melalui router.
Jadi sudah jelas bahwa firewall ini digunakan mencegah akses yang tidak diinginkan dari atau ke dalam suatu jaringan internal.
2. Fitur - fitur Firewall di Mikrotik
Pada MIkrotik, firewall memiliki beberapa fitur - fitur, yakni Rules, NAT (source-nat and destination-nat), Mangle, Address List.
berikut penjelasan masing - masing fitur Firewall pada Mikrotik.
a. Filter Rules
Filter yaitu menyaring sedangkan rules adalah aturan.
Jadi Filter rules adalah sebuah pengamanan Jaringan yang menggunakan metode penyaringan.
Jadi Filter Rules ini dia akan menyaring mana sajakah paket - paket yang diperbolehkan untuk masuk kedalam sistem router mikrotik. dilakukan untuk meningkatkan keamanan jaringan, dan mengatur flow data dari, ke client, ataupun router Pembacaan rule filter dilakukan dari atas ke bawah secara berurutan. Jika melewati rule yang kriterianya sesuai akan dilakukan action yang ditentukan, jika tidak sesuai, akan dianalisa ke baris selanjutnya.
Nah, pada Filter rules ini terdapat 3 bagian chain yaitu : Input, Output, dan Forward
- Input, dia bertugas menyeleksi sebuah paket dari luar yang menuju ke arah router melalui interface yang ada di router
- Output, pada Output ini dia bertugas untuk memproses trafik paket data yang keluar dari router, dengan kata lain merupakan kebalikan dari 'Input'
- Forward, digunakan untuk memproses trafik paket data yang hanya melewati router
b. NAT (Network Address Translation)
NAT ini digunakan untuk merubah IP Private ke IP Public, dan sebaliknya.
Pada suatu jaringan Lokal biasanya menggunakan IP Private, namun untuk internet sendiri, dia tidak akan mengenali suatu jaringan local karena internet menggunakan yang namanya IP Publik. Dengan begitu, kita harus merubah ip private kedalam ip public sehingga kita dapat mengakses internet melalui jaringan local.
nah untuk merubah ip private kedalam ip public atau sebaliknya, maka dalam kasus ini kita bisa menggunakan sebuah protokol yang dinamakan NAT.
Jadi NAI adalah sebuah protokol yang dapat mentranslasikan IP Publik kedalam IP Private.
Untuk menyembunyikan IP Address lokal dan menggantikannya dengan IP Address publik yang sudah terpasang pada router mamka kita bisa menggunakan masquerade
Pada NAT, terdapat 2 bagian chain yaitu : sdtnat dan scrnat
- dstnat digunakan Untuk melakukan penggantian IP Address tujuan, atau mengarahkan koneksi ke localhost.
- srcnat digunakan untuk mengubah source address dari sebuah paket data. jadi Kita bisa memilih IP Address publik yang digunakan untuk menggantikan IP local sehingga client di jaringan local dapat mengakses Internet
c. Mangle.
Mangle digunakan untuk menandai sebuah paket input(paket yang masuk), output(paket keluar), forward(melewati router)
Selain input, Output dan Forward ada yang namanya Prerouting dan Postrouting.
- Prerouting adalah penandaan paket dari luar yang masuk menuju router dan akan melewati router. Sering disebut dengan trafic download
-Postrouting, yaitu kebalikan dari Prerouting. dimana prerouting ini digunakan untuk penandaan paket menuju keluar dan akan melewati router
d. Address List, digunakan sebagai penanda address paket data.
E. Kesimpulan
Jadi dapat kita simpulkan bahwa firewall adalah suatu protokol yang digunakan sebagai sistem keamanan bagi suatu jaringan yang dapat melindungi akses dari luar yang tidak diinginkanBerikut beberapa fitur - fitur Firewall pada Mikrotik :
- Rules
- NAT (source-nat and destination-nat)
- Mangle
- Address List
- Layer 7 Protocol (baru di versi 3)
- Service Ports
- Connections
F. Penutup
Sekian apa yang dapat saya sampaikan pada Postingan Kali ini, semoga bisa bermanfaat bagi Sobat IT semua dan mohon maaf apabila ada kekuranganTerimakasih, Wassalamualaikum Wr.Wb
0 comments: